BERITA & INFORMASI Kemenag Lima Puluh Kota

SAPA LIMA PULUH KOTA

Transformasi digital menuju pelayanan publik yang lebih baik
whatsapp-chat
SAPA LIMA PULUH KOTA adalah Sistem Administrasi Pelayanan Agama Kabupaten Lima Puluh Kota merupakan Aplikasi berbasis android, ios dan windows yang dikembangkan oleh Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lima Puluh Kota untuk Layanan publik berbasis digital. Secara umum, layanan yang dikelola oleh aplikasi SAPA LIMA PULUH KOTA diantaranya seperti layanan kesekretariatan, penyelanggaraan haji dan umrah, pendidikan agama, pendidkan madrasah, pondok pesantren, penyelenggaraan zakat wakaf dan bimbingan masyarakat islam.
whatsapp-chat Klik LAPOR untuk
melaporkan masalah,
isu dan keluhan
Pelayanan Publik
whatsapp-chat cari layanan kami di sippn.menpan.go.id
Sistem Informasi Pelayanan Publik Nasional
(SIPPN) Kementerian PAN-RB RI
gambar

Guru Pendidikan Agama Islam: Lokomotif Pembangunan Sumber Daya Manusia Lima Puluh Kota

Berita

Guru Pendidikan Agama Islam: Lokomotif Pembangunan Sumber Daya Manusia Lima Puluh Kota

Sarilamak,.Humas—Aula megah IPHI Centere Tanjung Pati (18/07) tampak membeludak dipenuhi  528 orang Guru Pendidikan Agama Islam (PAI) Se-Kabupaten Lima Puluh yang mengikuti pembinaan dari Bupati Lima Puluh Kota dan Kepala Kantor Kemenag Lima Puluh Kota. Kegiatan monumental tersebut juga dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Lima Puluh Kota, Ketua Baznas Lima Puluh Kota serta tamu undangan lainnya.
H.Irwan Kakan Kemenag Lima Puluh Kota dalam sambutannya menyampaikan, "Apresiasi sekaligus ucapan terima kasih kepada Pemerintah Daerah yang telah memberikan dukungan nyata bagi peningkatan kualitas Pendidikan, khususnya Pendidikan Islam, hal tersebut merupakan bagian dari ikhtiar dalam membangun Sumber Daya Manusia Lima Puluh Kota yang berilmu, beriman dan berbudaya sesuai dengan visi pembangunan daerah.”jelas alumni UIN Imam Bonjol ini.
Lebih lanjut dijelaskan, “Pemerintah Daerah bersama Kementerian Agama Lima Puluh Kota telah meluncurkan Grand Desain pembangunan Sumber Daya Manusia Lima Puluh Kota menuju peradaban Al-Qur'an yang hasilnya akan kita nikmati sepuluh tahun yang akan datang. Dimana peran guru Pendidikan Agama Islam merupakan satu keniscayaan dalam mewujudkan Sumber Daya Manusia (SDM) Lima Puluh Kota yang Qurani. Program Satu Nagari Satu Rumah Tahfidz, Program Tahfidzul Al-Quran di seluruh satuan pendidikan, serta penguatan kelembagaan Pondok Pesantren merupakan beberpa indikator kinerja yang telah dapat kita lihat hasilnya.”Tegas H.Irwan.
Di sisi lain Kakan Kemenag menjelaskan, “Pemerintah Daerah pada tahun 2024 ini telah menganggarkan pembiayaan yang maksimal untuk kegiatan PPG bagi 100 Guru Pendidikan Agama Islam yang kegiatan PPG nya sedang berlangsung. Sementara Kemenag Lima Puluh Kota akan menyiapkan anggaran untuk pembayaran seluruh TPG Guru Pendidikan Agama Islam yang Alhamdulillah selama ini pencarian berjalan lancar dan tepat waktu. Hal tersebut merupakan bukti nyata kebijakan Pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan Guru Pendidikan Agama Islam.”Simpul Kakan Kemenag
Sementara itu H.Safaruddin Dt Bandaro Rajo Bupati Lima Puluh Kota mengawali arahannya menyampaikan atas nama pribadi dan Pimpinan Daerah, “Saya sampaikan apresiasi sekaligus rasa bangga kepada jajaran Kemenag Lima Puluh Kota yang telah membersamai seluruh program peningkatan Sumber Daya Manusia Lima Puluh Kota yang religius dan berbudaya. Membangun Sumber Daya Manusia merupakan proses yang panjang, dimana hasilnya akan terlihat dalam satu dekade yang akan datang, oleh sebab itu Pemerintah Daerah terus mempersiapkan berbagai perangkat pendukung untuk mewujudkan Lima Puluh Kota yang madani. "Tegas Bupati.
Bupati juga menjelaskan, "Dalam dua tahun terakhir Pemerintah Daerah terus mengupayakan terpenuhinya Guru Pendidikan Agama Islam di seluruh satuan pendidikan, dimana pemenuhan tersebut diprioritaskan melalui formasi PPPK jalur honorer, tahun 2024 ini kita targetkan tidak ada lagi satuan pendidikan SD-SLTP yang tidak memiliki Guru Pendidikan Agama Islam. Oleh sebab itu mengajak seluruh Guru Pendidikan Agama Islam untuk bahu membahu dalam mensukseskan program pembangunan daerah, khususnya dalam pembangunan Sumber Daya Manusia yang berakhlak mulia yang merupakan salah satu indikator terwujud Lima Puluh Kota yang madani.”Harap Bupati. 
Ditegaskan pula bahwa "Pemerintah Daerah bersama Kementerian Agama memiliki program strategis dimana setiap lulusan SD/MI, SLTP/MTs dan Pondok Pesantren di Lima Puluh Kota untuk tahun pelajaran 2024-2025 wajib memiliki hafalan Al-Qur'an minimal juz 30. Oleh sebab itu Guru Pendidikan Agama Islam harus menjadi lokomotif utama dalam mensukseskan program tersebut untuk mewujudkan Lima Puluh Kota sebagai gudangnya para penghafal Al-Qur'an.
(APP)
 

Dipublikasikan oleh : Alfhia Parma
Tanggal : 18-07-2024
Sudah dibaca : 96 kali

Berita lainnya

Apa kata mereka tentang Kemenag Lima Puluh Kota

Testimoni